Kupu-kupu merupakan salah satu serangga cantik di dunia yang dijadikan sebagai lambang keindahan dan merupakan aset negara dibidang konservasi. Kupu-kupu memiliki banyak jenis yang belum terdata berapa jumlahnya di Indonesia. Potensi yang dimiliki kupu-kupu dimanfaatkan sebagai objek penelitian ilmiah, cendera mata, koleksi, dan berkembang menjadi objek wisata yang mempunyai daya tarik tinggi dan mendatangkan banyak devisa. Keindahan dan corak sayap kupu-kupu memiliki daya tarik tersendiri dan mampu memikat hati banyak orang.
Keunikan Kupu-Kupu
Sayap Transparan
Ternyata dibalik sayap kupu kupu yang bercorak dan mencolok, Kupu-Kupu juga memiliki sayap yang transparan, kupu-kupu terbentuk dari lapisan chitin sehingga Ribuan sisik kecil menyelimuti chitin transparan ini dan sisik-sisik ini memantulkan cahaya dalam warna-warna berbeda.
Minum butiran lumpur
Keunikan kupu-kupu yaitu ia juga minum dari butiran lumpur untuk menyerap mineral dan garam
Saat Kedinginan
Kupu-kupu tidak bisa terbang pada saat ia sedang kedinginan, ia membutuhkan temperatur tubuh 28 derajat celcius untuk bisa terbang dikarenakana hewan ini berdarah dingin
Mencicipi Makan
Ada lagi yang menarik yaitu kupu-kupu mencicipi makanan lewat kaki nya sehingga membantunya menemukan tanaman inang dan melacak makanan
Manfaat Kupu-kupu
Serangga Peliharaan
Dengan warna nya yang bercorak, beragam, dan indah, tak jarang orang yang menjadi kan serangga ini sebagai peliharaan.
Penyerbukan Tanaman
Kupu kupu akan mengumpulkan serbuk sari di bagian luar tubuhnya dan secara tidak sengaja ia akan membawanya ke tanaman lain.
Menjaga Populasi Hewan Lain
Tanpa serangga ini, kemungkinan organisme atau hewan lain dapat terganggu.
Sebagai Edukasi
Dijadikan sebagai bahan pembelajaran dimulai dari siklus kehidupan mereka bahkan pola sayap mereka.
Siklus Kehidupan Kupu-Kupu
Ia tergolong serangga yang memiliki siklus kehidupan metamorphosis sempurna dimulai telur, kemudian dari telur berubah menjadi ulat kecil yang tumbuh dewasa, setelah itu ia akan berubah menjadi kepompong, hingga akhirnya berubah menjadi kupu-kupu, dimana terbagi dua yaitu kupu-kupu kecil dan kupu-kupu dewasa.
Komentar
Posting Komentar